Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Beda Perlakuan Vietnam dan Timnas U-23 Indonesia di SEA Games 2021

By Dwi Aryo Prihadi - Senin, 2 Mei 2022 | 15:14 WIB
Pelatih Timnas Vietnam Park Hang-seo dan Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong (kanan). (LAODONG.VN, PSSI.ORG)

Mereka akan menginap di hotel Saigon Phu Tho, sedangkan 4 tim lain menginap di hotel Muong Thanh Phu Tho.

Laporan media Vietnam mengatakan bahwa hal ini untuk memastikan taktik mereka tidak diketahui oleh tim-tim lawan.

Dilansir SuperBall.id dari The Thao, mereka juga diberikan kondisi maksimal untuk berlatih di Stadion Viet Tri.

The Thao menyebutkan bahwa Park Hang-seo dan anak-anak asuhnya akan berlatih di lapangan utama dan lapangan samping Viet Tri.

Pada sesi latihan sore, Minggu (1/5/2022), Vietnam diatur oleh pihak penyelenggara untuk berlatih di lapangan utama.

Baca Juga: Ini Alasan Shin Tae-yong Coret Irfan Jaya dari Timnas U-23 Indonesia

Sedangkan 4 tim lain harus menempuh jarak 14-22 km untuk menuju tempat latihan di Tam Nong dan Bai Bang.

Ini tentu akan mempengaruhi mental dan fisik pemain ketika mereka harus menempuh jarak yang jauh untuk berlatih.

Sementara itu, Timnas U-23 Vietnam memiliki hasil yang cukup baik dalam pertandingan uji coba persiapan SEA Games.

Dalam dua laga melawan Timnas U-20 Korea Selatan, mereka mampu meraih hasil imbang 1-1 dan menang 1-0.