Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Timnas U-23 Indonesia bakal melakoni pertandingan ketiga mereka di Grup A SEA Games 2021 Vietnam.
Kali ini lawan yang bakal dihadapi oleh skuad besutan Shin Tae-yong itu adalah Timnas U-23 Filipina.
Pertandingan kedua tim bakal berlangsung di Stadion Viet Tri, Phu Tho, Vietnam, Jumat (13/5/2022) sore WIB.
Pada laga melawan Filipina kali ini, tidak banyak perubahan yang dilakukan Shin Tae-yong dibanding laga sebelumnya.
Sama seperti ketika membantai Timor Leste di pertandingan kedua, Shin Tae-yong kembali memakai skema 4-3-3.
Di posisi penjaga gawang, Ernando Ari kembali menjadi andalan usai menggagalkan penalti Timor Leste pada laga sebelumnya.
Perubahan juga tidak terjadi di posisi bek tengah yang masih diisi oleh Fachruddin Aryanto dan Rizky Ridho.
Perubahan terjadi di posisi bek kanan di mana Asnawi Mangkualam Bahar dipercaya sebagai starter.
Pada dua laga sebelumnya, Shin Tae-yong menurunkan Ilham Rio Fahmi untuk mengisi posisi tersebut.
Sementara Alfeandra Dewangga masih dipercaya untuk mengisi posisi bek kiri.
Di lini tengah, trio Syahrian Abimanyu, Ricky Kambuaya, dan Marc Klok kembali diturunkan sebagai starter.
Baca Juga: Egy Maulana Berharap Timnas U-23 Indonesia Bisa Fokus untuk Menang Lawan Filipina
Yang menarik pada pertandingan kali ini adalah komposisi tiga penyerang yang ditampilkan Shin Tae-yong.
Jika sebelumnya Shin Tae-yong menurunkan Irfan Jauhari sebagai ujung tombak, kali ini giliran Muhammad Ridwan yang dimainkan.
Ia akan didukung oleh dua penyerang sayap FK Senica yakni Witan Sulaeman dan Egy Maulana Vikri.
Menariknya, Witan, Egy, dan Ridwan merupakan tiga pemain yang menghabiskan karier masa muda mereka di SKO Ragunan.
SUSUNAN PEMAIN TIMNAS U-23 INDONESIA VS FILIPINA
Timnas U-23 Indonesia XI (4-3-3): Ernando Ari Sutaryadi; Asnawi Mangkualam, Fachrudin Aryanto, Rizky Ridho, Alfeandra Dewangga; Syahrian Abimanyu, Marc Klok, Ricky Kambuaya; Witan Sulaeman, Egy Maulana Vikri, Muhammad Ridwan.
Pelatih: Shin Tae-yong
Cadangan: Adi Satryo, Firza Andika, Ilham Rio Fahmi, Marselino Ferdinan, Irfan Jauhari, Ronaldo Kwateh.
1️⃣1️⃣ pertama siap menunjukkan aksi terbaiknya!#KitaGaruda #MeraihImpian #TimnasDay pic.twitter.com/dDA0CgxxE9
— PSSI (@PSSI) May 13, 2022
Baca Juga: Ketum PSSI Motivasi Pemain Timnas U-23 Indonesia, Filipina Harus Diwaspadai