Hasil Piala Thomas 2022 - Menang Mudah, Shesar Hiren Rhustavito Bawa Indonesia ke Final Lawan India

By Dwi Aryo Prihadi - Sabtu, 14 Mei 2022 | 00:23 WIB
Pemain tunggal putra Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito ketika bertemu Korea Selatan di Thomas Cup 2022 Rabu (11/5/2022) (PBSI)

SUPERBALL.ID - Pebulu tangkis tunggal putra, Shesar Hiren Rhustavito, berhasil membawa Indonesia melaju ke babak final Piala Thomas 2022.

Kedudukan imbang 2-2 antara Indonesia dan Jepang membuat partai kelima babak semifinal Piala Thomas 2022 harus digelar.

Pada partai penentuan ini, tunggal putra ketiga Indonesia Shesar Hiren Rhustavito bertanding melawan Kodai Naraoka.

Unggul secara peringkat BWF, pebulu tangkis yang akrab disapa Vito itu akhirnya berhasil mengatasi perlawanan Kodai.

 Baca Juga: Hasil Piala Thomas 2022 - Jojo dan Fajar/Rian Gagal, Vito Jadi Penentu Nasib Indonesia ke Final

Bertanding di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Jumat (13/5/2022) malam WIB, Vito menang dengan dua gim langsung 21-17 dan 21-11 dalam waktu 44 menit.

Vito, yang menduduki peringkat 24 dunia, langsung tancap gas di awal gim pertama dengan menghasilkan empat angka beruntun.

Sempat diperkecil menjadi 2-4, Vito kembali melesat hingga menutup interval gim pertama dengan 11-2.

Setelah jeda, Vito terus meraih angka demi angka hingga unggul cukup jauh pada kedudukan 17-9.