Marco van Basten Desak Erik ten Hag Boyong Bintang Chelsea ke Man United

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 17 Mei 2022 | 16:13 WIB
Pelatih anyar Manchester United, Erik ten Hag. (TWITTER.COM/SQUAWKA)

Keputusan Ten Hag tersebut cukup masuk akal mengingat ia memiliki pekerjaan besar yang menantinya.

Ia memiliki tugas berat untuk mengembalikan klub ke jalur yang benar setelah musim yang menyedihkan.

Untuk mewujudkan hal tersebut, Ten Hag dikabarkan telah membidik beberapa pemain untuk dibawa ke Old Trafford.

Dua mantan anak asuhnya di Ajax, yakni Frankie de Jong dan Anthony belakangan santer dikaitkan dengan Setan Merah.

Baca Juga: Man United Tak Main di Liga Champions, Frenkie de Jong Ogah Gabung dan Lebih Pilih Tim Ini

Baru-baru ini, Ten Hag juga disarankan untuk merekrut satu mantan anak didik lainnya yakni Hakim Ziyech dari Chelsea.

Saran tersebut dikemukakan oleh mantan bomber Ajax, AC Milan, dan Timnas Belanda yakni Marco van Basten.

"Saya pikir Ziyech yang sudah bermain di Inggris bisa menjadi pemain yang sangat bagus di Manchester United untuk Erik," kata Van Basten, dikutip SuperBall.id dari Metro.

Ziyech memang tampak kesulitan untuk mengamankan peran reguler di bawah Thomas Tuchel musim ini.

Ia tercatat hanya bermain sebagai starter dalam 12 pertandingan di Liga Inggris untuk Chelsea musim ini.