Shin Tae-yong Sesalkan Absennya 3 Pemain Naturalisasi di Kualifikasi Piala Asia 2023, Ini Alasannya

By Dwi Aryo Prihadi - Rabu, 1 Juni 2022 | 10:18 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, saat sedang memberikan keterangan kepada awak media dalam sesi jumpa pers di Hotel Ibis, Bandung, Jawa Barat, 31 Mei 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menyesalkan absennya tiga pemain naturalisasi di Kualifikasi Piala Asia 2023.

Seperti diketahui, Timnas Indonesia bakal berlaga di Kualifikasi Piala Asia 2023 pada 8-14 Juni mendatang.

Untuk mematangkan persiapan, tim besutan Shin Tae-yong itu sudah mulai menjalani pemusatan latihan (TC) sejak pekan lalu.

Selain itu, Timnas Indonesia juga akan melakoni pertandingan uji coba FIFA Matchday melawan Timnas Bangladesh.

 Baca Juga: Curhat Jordi Amat Usai Batal Perkuat Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023

Adapun pertandingan tersebut bakal berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Rabu (1/6/2022).

Menjelang laga tersebut, Shin Tae-yong juga memanggil tiga pemain keturunan untuk mengikuti TC.

Ketiga pemain tersebut adalah Jordi Amat, Sandy Walsh, dan Shayne Pattynama.

Ketiganya diproyeksikan Shin Tae-yong untuk memperkuat Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023.