Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dua Cara Timnas Indonesia Lolos ke Piala Asia 2023, Shin Tae-yong Lebih Pilih Cara Ini

By Wibbiassiddi - Rabu, 8 Juni 2022 | 15:44 WIB
Pemain timnas Indonesia, Elkan Baggott dan ALfeandra Dewangga saat menjalani latihan perdana bersama skuad Garuda di Stadion Thamir, Kuwait, pada Sabtu (4/6/2022).

SUPERBALL.ID  - Timnas Indonesia akan memulai laga perdana di Kualifikasi Piala Asia dengan melawan tim tuan rumah, Kuwait, pada Rabu (8/6/2022).

Tugas berat harus dilakukan oleh Timnas Indonesia demi bisa mengalahkan tim tuan rumah, untuk itulah Shin Tae-yong akan melakukan semua cara agar bisa menang.

Shin Tae-yong mengatakan bahwa Timnas Kuwait adalah salah satu tim terbaik dan diuntungkan karena menjadi tuan rumah.

"Tim nasional Kuwait kuat dan memiliki keunggulan karena tuan rumah," ucap Shin Tae-yong, dilansir SuperBall.id melalui Twitter resmi Kuwait FA.

Baca Juga: Enggan Anggap Remeh, Pelatih Kuwait: Timnas Indonesia Adalah Tantangan Besar!

Menurut Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, wajib bagi timnas untuk menunjukkan performa yang terbaik.

Pasalnya hanya ada 11 tiket untuk bisa lolos ke Piala Asia, yakni enam juara grup dan lima runner-up terbaik.

"Sebanyak enam juara grup akan langsung lolos ke Piala Asia 2023. Dan, lima tiket tersisa akan menjadi milik lima runner-up terbaik," ujar Mochamad Iriawan dilansir SuperBall.id dari Instagram pribadinya.

Menurut pira yang sering disapa dengan Iwan Bule tersebut, Timnas Indonesia memiliki dua cara untuk bisa lolos ke Piala Asia.