Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Shin Tae-yong yakin Indonesia bisa menjadi tim penantang di Kualifikasi Piala Asia 2023 ini.
Baca Juga: FIFA Hadiahi Timnas Indonesia Lebih Besar dari Kuwait jika Menang atas Yordania
"Sebelum laga ini saya berpikir kami punya kesempatan jadi penantang di laga ini," ujar Shin Tae-yong dilansir SuperBall.id dari laman PSSI.
"Dengan kemenangan ini saya tidak ragu sepak bola Indonesia akan lebih berkembang lagi."
Menurut pelatih berusia 52 tahun itu, kemenangan atas Kuwait bisa diraih karena kerja keras para pemainnya.
Untuk itulah ketika menghadapi Yordania, Shin Tae-yong meminta anak didiknya untuk terus bekerja keras dan tetap fokus.
"Saya juga yakin kemenangan bisa datang tergantung seberapa besar para pemain berjuang di lapangan," ujar Shin Tae-yong.
Bagi Timnas Indonesia, memang penting untuk mendapatkan tambahan poin pada laga kedua ini.
Pasalnya, dengan tambahan minimal satu poin, peluang Timnas Indonesia lolos ke Piala Asia 2023 semakin besar.