Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Sejumlah pebulu tangkis asal Malaysia dan Thailand diduga mengalami keracunan makanan saat mengikuti Indonesia Masters 2022.
Kabar mengejutkan datang dari perhelatan Indonesia Masters 2022 yang telah memasuki babak semifinal, Sabtu (11/6/2022).
Dilansir SuperBall.id dari New Straits Times, lima pebulu tangkis Malaysia dan Thailand diduga mengalami keracunan makanan.
Mereka diduga keracunan usai menyantap menu sarapan di sebuah hotel tempat para pemain menginap pada Jumat (10/6/2022).
Baca Juga: Indonesia Masters 2022 - Jumpa Leo/Daniel, Ganda Andalan Malaysia Tantang Suporter di Istora Senayan
Laporan mengatakan bahwa kelima pebulu tangkis tersebut telah menjalani perawatan di rumah sakit.
Terkait kasus ini, juru bicara pengurus pusat Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI), Broto Happy, memberikan komentar.
Ia mengaku bersimpati dengan para korban dan akan menanggapi serius kejadian yang ia ketahui lewat media sosial itu.
Kendati demikian, ia mengatakan bahwa belum ada laporan resmi dari pemain atau manajer tim yang terkena dampak kepada panitia penyelenggara.