Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Filipina Dihajar Palestina, Kans Timnas Indonesia Lolos ke Piala Asia 2023 Membesar, Ayo Bombardir Nepal

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 14 Juni 2022 | 13:34 WIB
Para pemain Palestina merayakan gol ke gawang Timnas Filipina pada laga Grup B Kualifikasi Piala Asia 2023. (THE-AFC.COM)

Pesta gol Palestina ke gawang Filipina kemudian ditutup oleh gol Mahmoud Abu Wara pada menit ke-72.

Dengan hasil ini, peluang Timnas Indonesia untuk lolos ke Piala Asia 2023 semakin besar.

Timnas Indonesia cukup menang atas Nepal dan menjadi runner-up Grup A untuk memastikan tiket ke putaran final.

Jika hal itu terjadi, maka Timnas Indonesia dipastikan akan menjadi salah satu dari lima runner-up terbaik.

Poin tim besutan Shin Tae-yong itu dipastikan tidak bisa terkejar oleh Filipina selaku runner-up Grup B.

Sebagai informasi, hanya enam juara grup dan lima runner-up terbaik yang berhak lolos ke putaran final Piala Asia 2023.

Baca Juga: Sebelum Hadapi Timnas Indonesia, Pelatih Nepal Ternyata Sudah Nyerah

Laga Timnas Indonesia versus Nepal bakal berlangsung di Stadion Internasional Jaber Al-Ahmad, Rabu (15/6/2022) dini hari WIB.

Kemenangan dengan skor berapapun akan membuat Timnas Indonesia lolos jika mampu menjadi runner-up Grup A.

Timnas Indonesia bisa menjadi runner-up jika menang atas Nepal dan Yordania imbang atau menang atas Kuwait.