Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Raih Satu Poin Lagi dan Israel Akan Hadir di Piala Dunia U-20 2023 Indonesia, Akankah Ada Gelombang Penolakan?

By M Hadi Fathoni - Kamis, 23 Juni 2022 | 12:07 WIB
3 orang pemain Israel yang tampil di ajang Piala Eropa U-19 2022. (instagram.com/israel_football_association/)


SUPERBALL.ID - Israel memiliki kesempatan besar mendarat di Indonesia pada 2023 mendatang.

FIFA sudah dari jauh hari menetapkan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.

Awalnya ajang ini direncanakan berlangsung pada 2021 lalu.

Akan tetapi FIFA membatalkan rencana tersebut akibat pandemi Covid-19 yang merebak ke seluruh penjuru dunia.

Covid-19 itu lah yang membuat FIFA menggeser Piala Dunia U-20 dilaksanakan pada tahun 2023 mendatang.

Dengan ditunjuknya Indonesia sebagai tuan rumah, skuad arahan Shin Tae-yong pun dipastikan lolos otomatis ke Piala Dunia U-20 2023.

Selain Timnas U-19 Indonesia, sudah ada tiga negara lainnya yang dipastikan lolos ke Piala Dunia U-20 dari zona Eropa.

Ketiga negara tersebut adalah Tim U-19 Italia, Prancis, dan Inggris.

Ketiga tim ini adalah penghuni papan atas grup-grup di kompetisi Piala Eropa U-19 2022.