Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Yakni pertandingan Kuala Lumpur FC melawan Tampines Rovers dan Viettel FC kontra Hougang.
Skenario pertama, Kuala Lumpur FC harus bermain imbang melawan Tampines Rovers, dengan begitu mereka akan memiliki poin lebih sedikit daripada Bali United.
Baca Juga: Piala AFC 2022 - Stefano Cugurra Bicara Peluang Lolos Bali United di Laga Penentu
Skenario kedua yaitu Viettel FC harus menang besar atas Hougang.
Dengan skenario tersebut, Bali United memiliki peluang besar untuk lolos ke babak semifinal AFC Cup zona Asia Tenggara (ASEAN).
Setelah kalah telak dari Visakha FC, pelatih Bali United Stefano Cugurra meminta pada para pemain untuk tetap semangat.
Ia berharap anak asuhnya melupakan kekalahan tim, sehingga mereka bisa lebih fokus bermain dan menang di laga penentu.
"Namun kami memiliki pemain berpengalaman, jadi saya katakan ke tim, kita harus segera melupakan kekalahan kemarin,” ujar Stefano Cugurra dilansir SuperBall.id dari laman Bali United.
Pelatih berusia 47 tahun tersebut yakin timnya berhasil menang dari Kaya FC.
"Kita harus bangkit, dan itu esok hari, kami fokus di situ, tentu kami sangat termotivasi untuk menang, tim sangat siap untuk pertandingan besok melawan Kaya FC Iloilo."