Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pemain Anyar Persib Bandung Libatkan Dukun dalam Pemilihan Nomor Punggung

By M Hadi Fathoni - Selasa, 5 Juli 2022 | 17:50 WIB
Pemain anyar Persib Bandung, Daisuke Sato, sudah melakukan latihan dengan skuad Persib Bandung dalam sesi latihan yang berlangsung pada Senin (4/7/2022). (Persib.co.id)

Kariernya pun semakin membaik ketika bermain di Thailand, ia sempat membela Suphanburi FC juga di liga negara Gajah Putih itu.

Bergabungya ia dengan Persib Bandung dirasa sebagai keberuntungan yang dibawa oleh nomor 66 ini.

Sebab Persib Bandung adalah salah satu tim terbaik di Indonesia menurut Sato.

“Yang mana betul saya dapat banyak keberuntungan seperti sekarang saya bisa bergabung dengan klub terbaik di Indonesia."

Baca Juga: Bhayangkara FC Gugur, Widodo C. Putro: Piala Presiden Tak Menentukan Prestasi Tim di Liga 1

"Jadi saya rasa cenayang itu benar,” jelas pemain berposisi sebagai bek kiri itu.

Oleh sebab itu, Sato tak merasa sungkan saat memilih nomor 66 di Persib Bandung.

Terlebih lagi, nomor 66 tidak bertuan di Persib Bandung.

Kini Sato berharap bahwa dirinya bisa memberikan trofi ke para penggemar Persib Bandung di akhir musim nanti.

“Saya sangat antusias karena tentunya saya selalu ingin bertanding dan memberikan trofi untuk penggemar di akhir musim, lalu merayakannya bersama."

"Saya memikirkan itu dan saya tentu merasa antusias,” tutup Daisuke Sato.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Saran Cenayang Jadi Alasan Daisuke Sato Pilih Nomor 66 Persib"

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P