Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Saya akan meninjau kelayakan dan meminta para pemimpin ASEAN untuk mendukung inisiatif ini, bergerak menuju implementasinya. Ini adalah kemungkinan yang benar-benar nyata."
"ASEAN ingin menjadi tuan rumah Piala Dunia, dan saya akan mempromosikan inisiatif ini," tambahnya.
Kendati demikian, Indonesia juga memiliki keinginan untuk bidding tuan rumah Piala Dunia 2030.
Pada awalnya, Indonesia mengajak Thailand untuk bergabung.
Baca Juga: Jadwal Piala Dunia U-20, Bagaimana Kesiapan Timnas U-19 Indonesia? Apakah Bisa Berbicara Banyak?
Namun seiring berjalannya waktu, justru Australia yang punya kans maju bersama Indonesia.
Meski begitu, Indonesia tetap punya peluang bila bergabung dengan negara ASEAN seperti yang dikatakan Hun Sen.
Jika negara ASEAN serius mempersiapkannya, maka bisa jadi Indonesia masuk salah satu tuan rumah Piala Dunia 2034 atau 2038.
Sebelumnya, Asia baru sekali menjadi tempat penyelenggaraan Piala Dunia, yakni pada edisi 2002 di Korea Selatan dan Jepang.
Kedua negara tersebut menjadi tuan rumah bersama dan menandai pertama kalinya Piala Dunia diadakan di dua negara.
20 tahun kemudian, tepatnya pada tahun ini, Piala Dunia kembali ke Asia ketika Qatar dipilih sebagai tuan rumah.
Piala Dunia 2022 di Qatar akan menjadi kali pertama Piala Dunia diselenggarakan pada akhir tahun.