Hasil Piala AFF U-19 2022 - Diwarnai Kartu Merah Lawan Brunei, Vietnam Puncaki Klasemen Grup A

By Wibbiassiddi - Rabu, 6 Juli 2022 | 19:01 WIB
Suasana pertandingan timnas U-19 Vietnam kontra timnas U-19 Brunei Darussalam di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 6 Juli 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Justru Brunei Darussalam yang mendapatkan beberapa peluang untuk mencetak gol.

Tetapi sayangnya peluang-peluang tersebut gagal berbuah gol.

Pada menit ke-32, Vietnam akhirnya berhasil menggandakan keunggulan lewat sundulan Nguyen Gian Tan.

Skor berubah menjadi 2-0, Vietnam masih unggul atas Brunei Darussalam.

Baca Juga: Piala AFF U-19 2022 - Vietnam Perlu Bantuan Timnas U-19 Indonesia untuk Jadi Pemuncak Klasemen Grup A

Menit ke-45, Vietnam mendapatkan peluang lewat tendangan bebas, sayang tendangan tersebut masih membentur pemain Brunei.

Hingga babak babak pertama berakhir skor masih sama 2-0 untuk keunggulan Timnas U-19 Vietnam.

Di babak kedua, tepatnya menit ke-47, Vietnam langsung membuka peluang, tetapi masih belum bisa membobol gawang Brunei.

Menit ke-49, Brunei juga mendapatkan peluang, tetapi umpan dari Hakimi Yazid masih bisa diamankan oleh penjaga gawang Vietnam.

Pada menit ke-58, Gian Tan kembali mencetak gol keduanya.