Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Timnas U-19 Indonesia dipaksa tersingkir dari Piala AFF U-19 2022 oleh aturan baru. Thailand dan Vietnam lolos ke semifinal dari Grup A.
Timnas U-19 Indonesia mampu meraih kemenangan besar atas Timnas U-19 Myanmar di laga terakhir Grup A Piala AFF U-19 2022.
Bermain di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Minggu (10/7/2022) malam WIB, Timnas U-19 Indonesia menang dengan skor 5-1.
Kelima gol Timnas U-19 Indonesia dicetak oleh Muhammad Ferarri dua gol, Arkhan Fikri, Rabbani Tasnim, dan Ronaldo Kwateh.
Sementara satu-satunya gol bagi Myanmar dicetak oleh kapten La Min Htwe.
Meski menang telak atas Myanmar, Timnas U-19 Indonesia harus memupus harapan untuk lolos ke babak semifinal.
Pasalnya, tim besutan Shin Tae-yong itu hanya mampu finis di peringkat ketiga klasemen Grup A dengan koleksi 11 poin.
Garuda Nusantara meraih tiga kemenangan dan dua hasil imbang dalam lima laga serta mencetak 17 gol dan kebobolan dua gol.