Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

FAM Sudah Siapkan 3 Kandidat Pengganti Brad Maloney, Salah Satunya Punya Hubungan Dekat dengan Shin Tae-yong

By M Hadi Fathoni - Jumat, 22 Juli 2022 | 20:52 WIB
Pelatih Timnas U-23 Malaysia, Brad Maloney resmi dipecat oleh Asosiasi Sepak Bola Malaysia (FAM).

SUPERBALL.ID - Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM) saat ini tengah memikirkan siapa pelatih baru timnas U-23 mereka.

Sebelumnya, FAM telah mengakhiri hubungan mereka dengan Brad Maloney.

Pelatih asal Australia itu dirasa tak mampu memenuhi ekspektasi masyarakat Malaysia.

Timnas U-23 Malaysia beberapa kali gagal di berbagai macam ajang pada 2022 ini.

Mereka gagal tampil lebih jauh pada ajang Piala AFF U-23 2022 yang berlangsung Februari lalu.

Kemudian, Brad Maloney juga tak bisa membawa Malaysia berbicara banyak pada SEA Games 2021 Vietnam.

Tim berjuluk Harimau Malaya itu harus mengakui keunggulan Timnas U-23 Indonesia dalam pertandingan perebutan tempat ketiga.

Yang terbaru, Malaysia gagal total di ajang Piala Asia U-23 2022.

Mereka tergabung di Grup C bersama Vietnam, Thailand, dan Korea Selatan.

Alhasil, Malaysia menjadi bulan-bulanan di grup tersebut.

Skuad besutan Brad Maloney itu tak mampu mencatatkan satu kemenangan pun di fase penyisihan grup.

Hal itu lah yang membuat masyarakat Malaysia mendesak FAM untuk segera menyelesaikan tugas Brad Maloney.

Sebagaimana yang dilansir SuperBall.id melalui Harian Metro, saat ini FAM sudah memiliki tiga nama kandidat pelatih U-23.

Kim Dong-jin, Kim Hak-bum, dan Hassan Sazali Waras yang saat ini menangani tim U-19 Malaysia adalah ketiga pelatih yang dimaksud oleh Harian Metro.

Baca Juga: Berhasil di Piala AFF U-19 2022, Timnas U-16 Malaysia Siap Ikuti Jejak Seniornya di Indonesia

Akan tetapi, FAM mengatakan bahwa mereka tak ingin tergesa-gesa dalam menentukan pelatih baru.

FAM masih ingin menunggu Kim Pan-gon selaku pelatih tim senior kembali dari luar negeri.

Mereka merasa pendapat Kim Pan-gon sangat dibutuhkan dalam pengambilan keputusan ini.

Sebab, tim U-23 nantinya akan diproyeksikan langsung ke timnas senior.

Selain Kim Pan-gon, FAM juga membutuhkan saran dari Scott O'Donell yang merupakan direktur teknik mereka.

"Direktur Teknik juga akan memberikan pandangannya tentang pengajuan ini," ucap Datuk Mohd Yusoff Mahadi, Wakil Presiden FAM.

"Tentu saja, pemilihan pelatih kepala U-23 juga akan melibatkan Kim Pan-gon."

“Seperti yang kita ketahui bersama, kita ingin tim U-23 sejalan dengan timnas. Jadi, sejauh ini masih dalam tahap pembahasan.

“Tapi, pelatih Kim Pan-gon masih belum kembali, jadi kami menunggu Kim Pan-gon kembali," jelasnya.

Baca Juga: Respons Santai Pelatih asal Malaysia soal Niat PSSI Gabung ke EAFF

Terkait kapan pelatih U-23 diresmikan, Datuk Yusoff mengaku tak tahu.

Ia menegaskan bahwa FAM masih membutuhkan waktu terkait hal ini.

FAM tak mau salah pilih langkah dalam penunjukan pelatih baru ini.

“Waktunya (pengumuman resmi) saya tidak tahu kapan tapi mudah-mudahan secepatnya."

"Kami juga tidak mau terlalu cepat karena takut nanti salah ambil keputusan. Jadi keputusannya secepat dan seakurat mungkin," tutupnya.

Diantara ketiga kandidat pelatih itu, ada satu orang yang memiliki hubungan dekat dengan Shin Tae-yong.

Orang yang dimaksud adalah, Kim Hak-bum.

Baca Juga: Media Malaysia Komentari Keputusan PSSI untuk Keluar dari AFF dan Pindah ke EAFF

Pelatih berusia 62 tahun ini dulunya pernah melatih Shin Tae-yong.

Momen itu terjadi pada tahun 1998 saat Shin Tae-yong bermain untuk Seongnam Illhwa Chunma.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P