Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Ada tendangan selamat datang yang diciptakan oleh Ricky Fajrin ke arah gawang Persija Jakarta.
Sayangnya, tendangan Ricky Fajrin tersebut masih melebar dari sisi kiri gawang Persija Jakarta.
Persija Jakarta baru mampu membalas peluang tersebut pada menit ke-12.
Pemain anyar Persija, Hanno Behrens, melakukan tendangan spekulasi yang mengancam gawang Bali United.
Untungnya tendangan Hanno Behrens mampu diblok oleh salah satu bek Bali United.
Ketika laga memasuki menit ke-30, Persija Jakarta masih menguasai jalannya pertandingan.
Meskipun Persija mampu menguasai jalannya pertandingan, Bali United justru berhasil unggul terlebih dahulu.
Willian Pacheco berhasil membawa Bali United unggul 1-0 atas Persija pada menit ke-38.
Ia berhasil menanduk bola hasil umpan Irfan Jaya dari sisi sebelah kiri pertahanan Persija.