Tidak Mau Terima Ronaldo, Fans Atletico Madrid Lancarkan Protes Online

By Lola June A Sinaga - Senin, 25 Juli 2022 | 10:20 WIB
Reaksi Cristiano Ronaldo dalam duel Liga Inggris antara Manchester United lawan Chelsea di Old Trafford (28/4/2022). (LINDSEY PARNABY/AFP)

SUPERBALL.ID - Pendukung Atletico Madrid bersatu dalam upaya untuk menghentikan klub mereka untuk mendatangkan Cristiano Ronaldo dari Manchester United musim panas ini.

Ronaldo telah memberi tahu Man United bahwa dia ingin pergi dan mencari klub baru.

Dia frustrasi dengan kurangnya perekrutan di jendela transfer sejauh ini dan sangat ingin bermain di Liga Champions musim depan sehingga dia dapat melanjutkan kisah gemilangnya di dunia sepak bola.

Pemain 37 tahun itu absen dari tur pramusim Man United di Thailand dan Australia sejak mengatakan ingin pergi.

Spekulasi tentang masa depannya telah tersebar luas, dengan Chelsea, Bayern Muenchen, Barcelona, ​​​​Paris Saint-Germain (PSG) dan Atletico Madrid ada di antara klub-klub yang dikaitkan dengannya.

Atletico menjadi klub terakhir yang dikaitkan dengan Ronaldo, menyusul penolakan tegas dari Chelsea, Bayern Muenchen dan PSG.

Selain itu, klub Liga Spanyol tersebut adalah satu-satunya yang tersisa yang bisa membuat Ronaldo bermain di Liga Champions musim 2022/2023.

Seperti diketahui, Ronaldo bermain untuk Real Madrid antara 2009 dan 2018 yang merupakan rival berat Atletico di Liga Spanyol.

Oleh karena itu para penggemar klub berjuluk Los Colchoneros itu tidak menyukai ide untuk mendatangkan Ronaldo ke klub kesayangan mereka.