Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Keinginan Park Hang-seo membawa Vietnam kembali menjadi jawara Piala AFF nyatanya bukan isapan jempol belaka.
Akhir-akhir ini Park Hang-seo sedang mengambil cuti dan pulang ke kampung halamannya, yakni Korea Selatan.
Cuti tersebut diambil oleh Park setelah menjalani berbagai macam turnamen bersama Vietnam di awal-awal tahun 2022 ini.
Namun, saat ini Park sudah kembali lagi ke Vietnam dan ia langsung melaksanakan tugasnya sebagai pelatih.
Pelatih berusia 62 tahun itu langsung menghadiri laga Viettel FC melawan Ho Chi Minh City yang berlangsung pada Minggu (24/7/2022) malam waktu setempat.
Ia juga ditemani oleh sang asisten, yakni Lee Young-jin untuk memantau laga tersebut.
Sebagaimana yang dilansir SuperBall.id melalui The Thao 247, kehadiran Park Hang-seo pada pertandingan itu dalam rangka menganalisa para pemain yang bertanding.
Pasalnya ia akan mencari pemain tambahan untuk skuad Vietnam jelang bergulirnya Piala AFF 2022.
Ada beberapa pemain Timnas Vietnam yang bermain pada laga itu seperti Nguyen Hoang Duc, Nguyen Thanh Binh, Tran Nguyen Manh, dan Bui Tien Dung.
Selain itu, Park hang-seo juga melirik talenta muda milik Viettel FC, yakni Phan Tuan Tai.