Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Piala Dunia selalu menyisakan mimpi buruk bagi para pemenangnya sejak edisi 2002 silam.
Banyak orang yang percaya bahwa setiap juara bertahan akan berakhir tragis di babak penyisihan Piala Dunia edisi berikutnya.
Mimpi buruk ini awalnya terjadi pada skuad Timnas Prancis yang memenangi Piala Dunia edisi 1998.
Di final Piala Dunia 1998, Prancis berhasil mengalahkan Brasil dengan skor 3-0.
Ketiga gol Prancis pada saat itu diciptakan oleh Zinedine Zidane dan Emmanuel Petit.
Banyak orang yang memprediksi bahwa Prancis akan kembali mengganas di edisi 2002.
Akan tetapi, Prancis justru menjadi bulan-bulanan para pesaingnya di Grup A Piala Dunia 2002 lalu.
Dari tiga pertandingan yang mereka mainkan, Prancis tak pernah menang sekalipun.
Mereka mencatatkan 0 kemenangan, 1 imbang, dan 2 kali kekalahan.
Hasil itu membuat Prancis menghuni dasar klasemen Grup A dengan koleksi 1 poin.