Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

15 Tim yang Berpotensi Kuat Lolos ke Piala Asia U-20 2023, Bagaimana Timnas U-20 Indonesia?

By Taufik Batubara - Selasa, 16 Agustus 2022 | 11:51 WIB
Beberapa pemain Indonesia tak mampu menahan air mata setelah gagal ke semifinal Piala AFF U-19 2022 meski menang 5-1 atas Myanmar, 10 Juli 2022. (TWITTER.COM/PSSI)

Di final, Vietnam akhirnya menang adu penalti 4-3 setelah bermain 1-1 selama 90 menit.

Mengamati penampilan Indonesia dan Vietnam di Piala AFF lalu hingga persiapan terkini mereka, anak-anak muda Golden Star Warriors itu memiliki kans 40 persen untuk menjadi juara Grup F, Garuda Nusantara 35 persen, Hongkong 15, dan Timor Leste 10.

Indonesia memiliki peluang kuat menjadi salah satu runner-up terbaik jika mampu mengumpulkan poin akhir 7.

Pada Kualifikasi Piala Asia U-19 2022, Indonesia juga menjadi tuan rumah dan lolos sebagai juara Grup K.

Ketika itu, tim asuhan Fakhri Husaini tersebut mengoleksi 7 poin setelah menekuk Timor Leste 3-1, mencukur Hongkong 4-0, dan imbang 1-1 versus Korea Utara.

Sayang, putaran final di Uzbekistan dibatalkan karena pandemi Covid-19.

Sementara pada Kualifikasi Piala Asia U-19 2018, Indonesia gagal di grup, tapi tetap lolos otomatis karena menjadi tuan rumah putaran final.

Baca Juga: Ketum PSSI Prediksi Shin Tae-yong Akan Angkut Beberapa Pemain Timnas U-16 Indonesia ke Piala Dunia U-20 2022

Dari Grup G, Thailand memiliki peluang paling besar untuk menjadi juara grup dibanding tuan rumah Oman, Filipina, dan Afghanistan.

Di Grup H, Irak paling favorit, disusul Australia, Kuwait, dan India.

Dari Grup I, kekuatannya agak merata, namun Tajikistan sebagai tuan rumah memiliki keuntungan lebih dibanding Kamboja, Lebanon, dan Singapura.

Terakhir di Grup J, Iran, Uni Emirat Arab, dan tuan rumah Kirgistan akan bersaing ketat mendapatkan posisi teratas, sedangkan Brunei menjadi bulan-bulanan gol.

15 TIM POTENSIAL LOLOS KE PIALA ASIA U-20 2023

Juara Grup:

1. Arab Saudi
2. Qatar
3. Jepang
4. Yordania
5. Korea Selatan

6. Vietnam
7. Thailand
8. Irak
9. Tajikistan
10. Iran

Runner-up Terbaik:

1. China
2. Bahrain
3. Suriah
4. Uni Emirat Arab
5. Indonesia

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P