Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Indonesia diakui sebagai negara Asia pertama yang tampil di Piala Dunia saat masih bernama Hindia Belanda.
Berbicara soal wakil Asia di Piala Dunia, yang terbesit di pikiran banyak orang mungkin adalah Korea Selatan dan Jepang.
Pasalnya, dua negara tersebut menjadi wakil Asia yang menjadi langganan tampil di turnamen empat tahunan itu.
Sejauh ini, Timnas Jepang telah tampil di Piala Dunia sebanyak tujuh kali, sedangkan Korea Selatan telah ikut serta sebanyak 10 kali.
Baca Juga: Piala Dunia - Tak Ingin Ada Wasit Kontroversial, FIFA Persiapkan Hal Ini
Namun, baik Jepang maupun Korea Selatan ternyata bukan merupakan tim Asia pertama yang tampil di Piala Dunia.
Tim Asia pertama yang tampil di Piala Dunia ternyata adalah Hindia Belanda, yang saat ini dikenal dengan Indonesia.
Debut Indonesia atau Hindia Belanda terjadi pada tanggal 5 Juni 1938 di Reims, Prancis, di mana saat itu menghadapi Hungaria.
Di laga tersebut, Indonesia terpaksa harus mengakui keunggulan Hungaria dengan skor telak 0-6.