Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, memasang target tinggi untuk Timnas U-16 Indonesia di Piala Asia U-17 2023.
Seperti diketahui, Timnas U-16 Indonesia baru saja menyabet gelar juara di Piala AFF U-16 2022.
Skuad Garuda Asia menjadi juara usai mengalahkan Vietnam dengan skor 1-0 di partai final.
Usai menjuarai ajang tersebut, tim besutan Bima Sakti itu tidak memiliki banyak waktu untuk bersantai.
Baca Juga: Pesan Presiden Jokowi untuk Timnas U-16 Indonesia Usai Juarai Piala AFF U-16
Pasalnya, Indonesia harus bersiap untuk menghadapi Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 pada Oktober mendatang.
Pada ajang tersebut, Indonesia tergabung di Grup B bersama Malaysia, Palestina, Guam, dan Uni Emirat Arab.
Adapun seluruh pertandingan di Grup B nantinya akan berlangsung di Indonesia pada 1-9 Oktober mendatang.
Meski belum pasti lolos ke putaran final, PSSI sudah memasang target untuk Timnas U-16 Indonesia di Piala Asia U-17 2023.