Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERABLL.ID - Nasib dua pemain calon naturalisasi, Jordi Amat dan Sandy Walsh, bakal ditentukan hari ini, Senin (29/8/2022).
DPR mengundang Menteri Hukum dan Ham serta Menteri Pemuda dan Olahraga untuk menghadiri rapat.
Rapat DPR kali ini adalah untuk membahas pertimbangan kewarganegaraan dari Jordi Amat dan Sandy Walsh.
"Komisi III DPR RI membahas pertimbangan kewarganegaraan RI sesuai surat masuk dari Presiden RI yaitu: (1) Nomor R-26/Press/06/2022, tanggal 17 Juni 2022, hal: Permohonan pertimbangan pemberian kewarganegaraan RI atas nama Sdr. Jordi Amat."
"(2) Nomor R-27/Press/06/2022, tanggal 17 Juni 2022, hal: Permohonan pertimbangan pemberian kewarganegaraan RI atas nama Sdr. Sandy Henny Walsh," bunyi surat DPR RI.
Sementara ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, mengatakan akan hadir dalam rapat kerja Komisi III DPR RI tersebut.
Pria yang akrab disapa dengan Iwan Bule itu berharap proses naturalisasi cepat selesai.
"Kami berharap proses naturalisasi dua pemain yakni Jordi Amat dan Sandy Walsh cepat selesai," ujar Iwal Bule dikutip SuperBall.id dari laman resmi klub.