Segrup Timnas Indonesia, Media Thailand Sebut Perjuangan Timnasnya Lebih Mudah daripada Vietnam

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 30 Agustus 2022 | 21:22 WIB
Hasil undian Piala AFF 2022, timnas Indonesia satu grup dengan Thailand dan Filipina (AFF Mitsubishi Electric Cup 2022)

SUPERBALL.ID - Media Thailand menyebut persaingan di Grup A bersama Timnas Indonesia lebih mudah daripada di Grup B yang dihuni Vietnam.

Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF) telah melakukan pengundian grup Piala AFF 2022.

Pengundian grup tersebut dihelat pada Selasa (30/8/2022) mulai pukul 14.00 WIB di Bangkok, Thailand.

Hasilnya, Grup A berisi juara bertahan Thailand, Filipina, Indonesia, Kamboja dan pemenang pertandingan play-off antara Brunei dan Timor Leste.

 Baca Juga: Hasil Drawing Piala AFF 2022 - Timnas Indonesia Dapat Keuntungan Balas Dendam ke Thailand di Tanah Air

Sedangkan Grup B dihuni oleh Vietnam, Malaysia, Singapura, Myanmar, dan Laos.

Setelah pengundian grup, media Thailand Siamsport memberikan ulasannya terkait persaingan di Grup A dan Grup B.

Dalam artikelnya, Siamsport menyebut Timnas Thailand berada di grup yang relatif lebih ringan.

Sedangkan Grup B yang dihuni oleh juara Piala AFF 2018, Timnas Vietnam, disebut sebagai grup maut.