Piala Dunia - Deretan Kandidat Peraih Gelar Pencetak Gol Terbanyak, Siapa Saja?

By Dwi Aryo Prihadi - Senin, 12 September 2022 | 20:19 WIB
Striker timnas Inggris, Harry Kane, menerima trofi Sepatu Emas sebagai pencetak gol terbanyak Piala Dunia 2018. (wiwidbola)

SUPERBALL.ID - Perlombaan untuk meraih gelar pencetak gol terbanyak akan menjadi salah satu hal yang paling dinantikan di Piala Dunia 2022.

Selain berharap bisa membawa negaranya menjadi juara, para striker terbaik di dunia juga akan bersaing untuk gelar tersebut.

Dilansir SuperBall.id dari FourFourTwo, berikut beberapa striker yang menjadi kandidat peraih gelar Sepatu Emas Piala Dunia 2022.

Harry Kane (Inggris)

Harry Kane adalah salah satu favorit setelah meraih gelar Sepatu Emas di edisi terakhir dengan enam gol.

Kane menjadi pemain Timnas Inggris kedua yang membawa pulang gelar tersebut setelah Gary Lineker pada 1986.

 

 Baca Juga: Peserta Piala Dunia - Profil Timnas Ghana, The Black Stars Siap Tuntaskan Dendam

Kylian Mbappe (Prancis)

Kylian Mbappe mencetak empat gol saat ia bersinar di Piala Dunia pertamanya saat masih berusia 19 tahun pada 2018.