Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Akan tetapi, Marselino tampaknya akan dimainkan lebih menyerang oleh Shin Tae-yong di laga melawan Timor Leste nanti.
Hal itu dikarenakan Marselino memiliki keterampilan menyerang yang sangat baik dari gelandang-gelandang milik timnas lainnya.
Sementara posisi winger kiri dan kanan kemungkinan besar akan diisi oleh Alfriyanto Nico dan salah satu pemain baru, yakni Frengky Missa.
Sebagai informasi, posisi Frengky Missa sebenarnya adalah bek kiri.
Namun, tak jarang juga dirinya berhasil menjadi winger kiri yang sering membantu tim saat melakukan serangan.
Kemampuan Frengky Missa inilah yang nantinya akan menjadi kekuatan utama Shin Tae-yong dalam menerapkan serangan maupun bertahan.
Yang terakhir, Shin Tae-yong tampaknya akan kembali menurunkan duet Hokky Caraka dan Rabbani Tasnim Siddiq di lini depan timnas.
Keduanya cukup subur ketika tampil di Piala AFF U-19 2022.
Kedua pemain tersebut sama-sama mampu mencetak 4 gol di ajang tersebut.
Berikut Prediksi Line-Up Timnas U-20 Indonesia vs Timor Leste:
(3-5-2): Cahya Supriadi; Ahmad Rusadi, Muhammad Ferarri, Kakang Rudianto; Roby Darwis, Arkhan Fikri, Marselino Ferdinan, Alfriyanto Nico, Frengky Missa; Rabbani Tasnim, Hokky Caraka.
Jadwal Timnas U-20 Indonesia:
Indonesia Vs Timor Leste
Rabu (14/9/2022)
Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur.
Live di Indosiar dan Vidio.com pukul 20.00 WIB.