Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ismed Sofyan Dikeluarkan dari Persija Jakarta, Sambil Menangis Bilang Belum Mau Gantung Sepatu

By Mochamad Hary Prasetya - Minggu, 18 September 2022 | 11:42 WIB
Ismed Sofyan menyapa The Jakmania dalam perpisahannya dengan Persija Jakarta usai laga pekan ke-10 Liga 1 2022-2023 di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Sabtu (17/9/2022) malam WIB. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - Spanduk raksasa "Terima Kasih, Legenda" terpampang jelas di pagar tribun penonton Stadion Patriot, Kota Bekasi, saat Persija Jakarta menjamu Madura United, Sabtu (17/9/2022) malam WIB.

Kalimat di spanduk itu ditujukan kepada Ismed Sofyan, yang telah mengabdi 21 tahun untuk Persija.

Seusai laga pekan ke-10 Liga 1 2022-2023 yang berakhir tanpa gol itu, Ismed tampil dalam seremoni perpisahan.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Tampil bak Superman, Kiper Madura United Gagalkan Rencana Kudeta yang Diusung Persija Jakarta

Didampingi istrinya, bek berusia 43 tahun itu berdiri di tengah-tengah lapangan stadion bersama para pemain Persija.

Pemain kelahiran Tualang Cut, Aceh, itu sempat menangis sebelum menyampaikan kata-kata perpisahan kepada The Jakmania.

"21 tahun saya berada di tim ini, banyak cerita dan air mata yang saya rasakan."

"Malam ini saya pamit dari tim ini dan kepada sahabat-sahabat saya di Persija Jakarta serta The Jakmania," ucap Ismed.


Ismed terkenal sebagai pemain yang sangat loyal kepada Persija.