Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marc Klok Yakin Timnas Indonesia Bisa Libas Curacao di Dua Laga, Asalkan Syarat Ini Terpenuhi

By M Hadi Fathoni - Minggu, 18 September 2022 | 15:47 WIB
Pemain Timnas Indonesia, Marc Klok, di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, untuk meladeni Bangladesh, Rabu (1/6/2022) malam. (TWITTER.COM/PSSI)

Beberapa pemain Curacao juga saat ini tengah berkarier di kompetisi sepak bola Belanda.

Kendati demikian, Klok memiliki keyakinan bahwa timnas akan mampu mencuri poin dari tangan Curacao di FIFA matchday nanti.

Demi meraih kemenangan tersebut, Marc Klok berharap para pendukung timnas memadati GBLA dan Pakansari saat laga berlangsung nanti.

Baca Juga: Trio Persib Bandung Siap Tampil Maksimal untuk Timnas Indonesia di FIFA Match Day, Bisa Menang Lawan Curacao?

"Saya pikir bisa (menang) dan semoga stadion ramai sekali dengan suporter Indonesia untuk membantu kita," tandasnya.

Andai berhasil meraih kemenangan, Indonesia akan mendapat poin sebanyak 7,4.

Hal itu berlaku untuk satu pertandingan, yang mana andai Indonesia berhasil meraih dua kemenangan maka akan meraup 14,8 poin.

Hal itu pun akan mengubah perolehan poin dan peringkat Timnas Indonesia di ranking dunia FIFA.

Andai meraih dua kemenangan, skuad Garuda akan memiliki 1033,99 poin dan berpotensi naik ke peringkat ke-151 dunia.

Akankah Timnas Indonesia benar-benar bisa memperbaiki posisi mereka di peringkat dunia FIFA?

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Indonesia Vs Curacao, Gelandang Persib Marc Klok Bicara Kekuatan Lawan"

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P