Klasemen Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 - Timnas U-17 Indonesia Tempel UEA, Kans Jadi Juara Grup Terbuka

By Dwi Aryo Prihadi - Senin, 3 Oktober 2022 | 22:20 WIB
Pemain timnas U-17 Indonesia, Muhammad Nerendra Tegar, nampak sedang melakukan selebrasi seusai mencetak gol dalam laga pekan pertama grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 3 Oktober 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - Timnas U-17 Indonesia menempel ketat Timnas U-17 Uni Emirat Arab di klasemen Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 usai membantai Guam.

Timnas U-17 Indonesia mengawali kiprah di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 dengan penampilan mengesankan.

Menghadapi Guam di Stadion Pakansari, Bogor, Senin (3/10/2022) malam WIB, Indonesia berpesta 14 gol tanpa balas.

Arkhan Kaka tampil gemilang pada laga ini dengan membukukan empat gol alias quattrick di babak pertama.

Adapun keempat gol tersebut masing-masing diciptakan pada menit ke-8, 10'. 25', dan 34'.

 Baca Juga: Hasil Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 - Cetak 14 Gol ke Gawang Guam, Timnas U-17 Indonesia Masih Belum Mampu Geser UEA

Tiga gol lain dari Narendra Tegar (27'), Riski Afrisal (32'), dan Sulthan Zaky (45') membuat Indonesia unggul 7-0 saat jeda.

Di babak kedua, Garuda Asia kembali mencetak 7 gol dan salah satunya berasal dari gol bunuh diri pemain Guam pada menit ke-46.

Adapun enam gol lainnya dicetak oleh Jehan Pahlevi (47'), Muhammad Gaoshirowi (58'), Habil Abdillah (79'), Figo Dennis (84'), Nabil Asyura (87'), dan Ji Da Bin (90').