Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sebab mereka perlu melakukan laga uji coba dengan tim-tim yang memiliki level jauh di atas timnya.
Sadar akan berada di luar negeri dalam waktu yang lama, salah satu pemain Timnas U-20 Indonesia memilih mudik ke kampung halamannya terlebih dahulu.
Pemain yang dimaksud adalah bek milik Persib Bandung, yakni Kakang Rudianto.
Baca Juga: Curhat Pemain Persib Bandung Usai Bawa Timnas U-20 Indonesia Lolos ke Piala Asia U-20 2023
Seperti yang diketahui, saat ini skuad Persib Bandung tengah diberi libur oleh Luis Milla setelah Liga 1 2022-2023 ditunda pasca tragedi Kanjuruhan.
Kakang pun memanfaatkan liburan ini untuk meminta restu dan menghabiskan waktu dengan keluarganya sebelum bergabung ke Timnas U-20 Indonesia.
"Sekarang, saya masih sama keluarga di Cianjur."
"Saya ingin menghabiskan waktu sebaik-baiknya sama keluarga dulu sebelum berangkat bergabung di pemusatan latihan Timnas U-20," ucap Kakang, dikutip SuperBall.id dari laman resmi Persib Bandung.
Selain memohon restu dari keluarga, Kakang pun meminta doa dari para penggemar Timnas U-20 Indonesia.
Ia memohon doa agar TC kali ini berjalan lancar dan dirinya masih bisa memberikan yang terbaik bagi timnas.