Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Vietnam Singgung Hasil Piala AFF Jelang Laga Penentuan Lawan Thailand

By Ragil Darmawan - Sabtu, 8 Oktober 2022 | 21:58 WIB
Pelatih Timnas U-17 Vietnam, Nguyen Quoc Tuan. (VFF.ORG.VN)

SUPERBALL.ID - Timnas U-17 Vietnam akan menghadapi laga penentuan melawan Thailand di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023.

Saat ini Timnas U-17 Vietnam menempati puncak klasemen sementara Grup F berkat kemenangan atas Taiwan (4-0) dan Nepal (5-0).

Timnas U-17 Thailand menyusul di posisi kedua setelah mengalahkan Nepal (3-0) dan Taiwan (3-1).

Melihat pencapaian timnya saat ini, pelatih Timnas U-17 Vietnam Nguyen Quoc Tuan merasa puas.

Baca Juga: 3 Tim Sudah Pastikan Tempat di Piala Asia U-17 2023, 4 Wakil ASEAN Tersingkir

Quoc Tuan juga menjelaskan mengapa Vietnam hanya mencetak satu gol tambahan di babak kedua saat menghadapi Nepal.

Menurutnya, hal itu merupakan bagian dari strategi agar para pemain tidak mendapatkan kartu atau mengalami cedera menjelang laga pamungkas kontra Thailand.

"Kami puas dengan hasilnya," ungkap Quoc Tuan sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Danviet.vn.

"Di babak kedua, tim hanya memiliki satu gol karena kami membuat perhitungan untuk pertandingan terakhir melawan Thailand U-17."

"Kami ingin menghindari cedera, kartu dan menjaga kesehatan seluruh tim."

"Jadi di babak kedua kami bermain dengan kontrol bola, bermain sederhana, saya menggunakan strategi baru untuk mendapatkan kemenangan."

Lebih lanjut, Quoc Tuan menanggapi soal peluang timnya menjelang bentrokan menghadapi Thailand.

Seperti diketahui, pemenang di laga ini akan otomatis lolos ke putaran final Piala Asia U-17 2023 sebagai juara grup.

Bertindak sebagai tuan rumah, Quoc Tuan pun yakin timnya tidak takut berhadapan dengan Thailand.

Apalagi mereka sebelumnya pernah bertemu dan menyingkirkan Thailand di semifinal Piala AFF U-16 2022.

"Dalam Piala AFF U-16 2022, Vietnam menang 2-0 melawan Thailand," lanjut Quoc Tuan.

"Jika kami takut dengan Thailand, tidak akan ada hal seperti itu."

"Target kami adalah berada di puncak klasemen."

Adapun pertandingan antara Vietnam dan Thailand akan berlangsung di Stadion Viet Tri, Minggu (9/10/2022) pukul 19.00 WIB.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P