Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Namun, mereka tampak kesulitan menembus barisan pertahanan Vietnam yang cukup solid.
Tuan rumah Vietnam mendapat peluang emas lewat tendangan bebas di menit ke-19.
Sang kapten Nguyen Cong Phuong yang bertugas sebagai eksekutor tendangan bebas berhasil melakukannya dengan baik, skor 1-0 untuk keunggulan Vietnam.
Lima menit berselang, Vietnam mampu menggandakan keungglan berkat gol Le Dinh Long Vu yang berhadapan satu lawan satu dengan kiper Thailand, Tissanu Khuptanavin.
Di menit ke-39, Vietnam lagi-lagi mencetak gol lewat sepakan keras kaki kiri Phan Thanh Duc Thien.
Dua menit menjelang turun minum, Vietnam nyaris mencetak gol keempat, sayang sontekan Nguyen Le Phat masih menyamping di sisi gawang Thailand.
Memasuki babak kedua, Thailand berhasil menciptakan peluang di menit ke-55, tapi tendangan Kritakan Rungrotbenjaphon masih bisa diantisipasi kiper Vietnam.
Thailand nyaris mencetak gol di menit ke-77, tapi bola masih mengenai tiang gawang.
Kedua tim masih terus berusaha untuk melancarkan serangan, namun tak ada gol tambahan tercipta hingga akhir pertandingan.
Laga yang bergulir di Stadion Viet Tri berakhir dengan skor 3-0 untuk kemenangan Timnas U-17 Vietnam.
Kemenangan ini membuat Vietnam berhak lolos ke Piala Asia U-17 2023.
Skuad muda Golden Star Warriors berhasil menjadi juara Grup F dengan torehan poin sempurna (9 poin) dari tiga pertandingan, tanpa kebobolan.