Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Timnas U-17 Malaysia ingin menggelar pemusatan latihan (TC) di Timur Tengah atau Jepang usai merebut tiket ke Piala Asia U-17 2023.
Malaysia lolos ke Piala Asia U-17 2023 sebagai juara Grup B di babak kualifikasi usai mengalahkan Timnas U-17 Indonesia di laga terakhir.
Ini akan menjadi penampilan keenam Malaysia di Piala Asia U-17 setelah tahun 2004, 2008, 2014, 2016 dan 2018.
Adapun prestasi terbaik Malaysia di ajang tersebut adalah mencapai babak perempat final pada 2014 di Thailand.
Saat itu, Malaysia nyaris lolos ke Piala Dunia U-17 andai tidak kalah tipis 1-2 dari Australia di perempat final.
Pelatih Malaysia Osmera Omaro tentu berharap anak-anak asuhnya bisa memberi dampak di Piala Asia U-17 tahun depan.
Osmera mengatakan bahwa ia akan bekerja keras untuk membuat Malaysia meraih prestasi yang lebih baik dari sebelumnya.
"Kami mencapai target kami untuk lolos ke Piala Asia dan kami bertujuan untuk berbuat lebih baik di sana."
"Tapi ini adalah kompetisi tingkat yang lebih tinggi. Kami akan mempersiapkan diri dan berjuang keras."
Motivasi Malaysia dipastikan kian bertambah mengingat Piala Asia U-17 2023 juga akan menjadi kualifikasi untuk Piala Dunia U-17.
Tepatnya, empat tim terbaik di Piala Asia U-17 akan mendapatkan tiket ke Piala Dunia U-17 2023 di Peru.
Oleh karena itu, Malaysia sangat serius menatap Piala Asia U-17 2023 tahun depan dengan melakukan persiapan.
Baca Juga: VIDEO - Rahasia Timnas U-17 Malaysia Mampu Bangkit Usai Ditahan Imbang Guam
Tak tanggung-tanggung, Skuad Harimau Muda berniat melakukan TC di negara Timur Tengah atau Jepang.
Rencana tersebut diungkapkan Osmera setelah melihat masih banyak kelemahan di timnya yang perlu diperbaiki.
Ia yakin hal ini dapat meningkatkan kualitas timnya yang akan bersaing dengan 15 tim lain yang lolos kualifikasi.
“Meski luar biasa (lolos Piala Asia), masih banyak aspek yang perlu ditingkatkan," kata Osmera, dikutip SuperBall.id dari Hmetro.com.my.
“Salah satu cara terbaik adalah memberikan eksposur melawan tim kuat dari Timur Tengah atau bahkan Jepang.
"Hal ini agar mereka mendapatkan pengalaman bermain dengan intensitas yang sama di babak kualifikasi kali ini,” tambahnya.
Osmera juga mengatakan timnya akan berlaga di Piala Presiden M-League tahun depan dan berpartisipasi dalam sebuah kompetisi di Uzbekistan.
Sementara itu, manajer tim Christopher Raj menyebut Iran, Jepang dan Korea Selatan masuk dalam radar sebagai lawan uji coba.
Baca Juga: Kalah dari Vietnam di Laga Pamungkas, Pelatih Thailand Ungkap Sesuatu yang Tak Disangka