Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tapi VFF harus mempertimbangkan risikonya, pasalnya jika gagal sepak bola Vietnam bisa saja terpuruk.
"Proses ini bisa berjalan lancar dan sebaliknya, jika gagal, situasinya bisa menjadi lebih buruk."
Salah satu contoh paling bagus untuk masa transisi adalah sepak bola Thailand.
Baca Juga: Messi-nya Thailand Kritik Pemain Muda yang Minim Prestasi, Beda dari Skuad Timnas Indonesia?
"Dapat melihat Thailand baru-baru ini, dengan transisi yang menghadapi banyak masalah."
"Meski menjuarai Piala AFF 2020, Federasi Sepak Bola Thailand (FAT) tetap dikritik habis-habisan ketika prestasi timnas tidak memuaskan."
Vietnam memang di masa sulit, mereka kemungkinan besar ditinggal pelatih hebat yang telah melatih selama 5 tahun, bayang-bayang transisi ke pelatih baru bisa saja membuat Vietnam terpuruk dan sulit untuk menang.
Tapi pada Piala AFF 2022, Vietnam masih menjadi kekuatan yang harus diwaspadai Timnas indonesia.
Pasalnya Vietnam masih dilatih oleh Park Hang-seo, bahkan pelatih asal Korea Selatan itu memiliki target untuk menjadi juara piala AFF 2022.