Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Dunia - FIFA Umumkan 2,9 Juta Tiket Terjual, Ini 10 Negara dengan Pembeli Terbanyak

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 18 Oktober 2022 | 21:08 WIB
Pusat tiket utama untuk Piala Dunia 2022 di Doha, Qatar. (NEWS.CGTN.COM)

SUPERBALL.ID - Penjualan tiket untuk Piala Dunia 2022 Qatar telah mencapai 2,9 juta satu bulan menjelang dimulainya turnamen pada 20 November.

Hal ini diumumkan oleh Presiden Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA), Gianni Infantino, pada Senin (17/10/2022).

Di samping itu, Infantino mengatakan 240.000 paket perhotelan untuk turnamen selama sebulan telah terjual.

Di antara 2,9 juta pemegang tiket, sekitar 75 persen telah mendaftar untuk ID penggemar, Kartu Hayya (Hayya Card).

 Baca Juga: Piala Dunia - Berhasil Jadi Pemenang Ballon d'Or, Karim Benzema Sudah Dinanti Kutukan ini di Qatar

Menurut Associated Press (AP), sekitar 7 persen kursi masih tersedia.

Selain itu, ketika sponsor turnamen, federasi anggota FIFA, dan pemangku kepentingan lainnya mengembalikan tiket dari kuota mereka, penggemar akan memiliki akses ke lebih banyak tiket.

Direktur Piala Dunia FIFA Colin Smith juga mengatakan akan ada lebih banyak tiket yang tersedia saat Piala Dunia dimulai.

Lebih lanjut, ia juga menyebut 10 negara dengan pembelian tiket Piala Dunia terbanyak sejauh ini.