Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Liga 1 2022-2023 diwacanakan akan berformat bubble dan digelar tanpa penonton, tiga pelatih ini menolak dengan tegas.
PT Liga Indonesia Baru (LIB) saat ini tengah memikirkan rencana untuk menggulirkan lagi Liga 1.
Oleh sebab itu, PT LIB melaksanakan owner's meeting pada Jumat (4/11/2022).
Agenda tersebut dihadiri oleh PT LIB, perwakilan klub, dan perwakilan PSSI.
Keberlangsungan Liga 1 2022-2023 menjadi fokus utama PT LIB dalam pertemuan tersebut.
Mereka juga memberi rekomendasi terkait jadwal baru andai Liga 1 benar-benar dilanjutkan kembali.
Ada tiga opsi jadwal baru yang diajukan oleh PT LIB terkait keberlangsungan Liga 1 musim ini.
PT LIB menyarankan Liga 1 dimulai kembali pada tanggal 18 November, 25 November, atau 2 Desember mendatang.
Tanggal berapapun Liga 1 dimulai kembali, kompetisi ini nantinya tetap akan berakhir pada 16 April 2023.
Selain itu, mereka juga membahas mekanisme terkait keberlangsungan kompetisi sepak bola tertinggi di Indonesia ini.