Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Enner Valencia yang merupakan penyerang Ekuador berhasil menyihir mata penonton lewat penampilan apiknya di laga perdana Piala Dunia 2022.
Pemain Fenerbahce SK tersebut dipercaya Gustavo Alvaro untuk tampil sejak awal pertandingan antara Ekuador melawan Qatar.
Laga tersebut berlangsung di Stadion Al Bayt, Al Khor, Qatar, pada Minggu (20/11/2022) malam WIB.
Bermain di hadapan pendukung lawan, tak membuat Ekuador gentar.
Tim berjuluk La Tri tersebut justru berhasil membungkam Qatar yang berstatus tuan rumah dengan skor 2-0.
Kedua gol Ekuador di laga tersebut diborong oleh Enner Valencia.
Pemain berusia 33 tahun tersebut berhasil mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-16 lewat titik penalti dan sundulan tajam ke arah pojok gawang di menit ke-31.
Dua gol itu sudah cukup membuat Enner Valencia menjadi bahan obrolan penggemar sepak bola dunia di media sosial.
Banyak para penggemar di seluruh dunia yang terpikat dengan penampilan ciamik mantan penyerang West Ham United tersebut.
Valencia bahkan bisa saja mencetak hattrick atau tiga gol di laga tersebut.
Akan tetapi, gol pertama yang dicatatkan Valencia di awal laga harus dianulir akibat keputusan kontroversial Daniel Orsato, wasit laga tersebut.
Daniel Orsato awalnya mengesahkan gol yang diciptakan oleh Enner Valencia tersebut.
Namun usai berdiskusi dengan tim VAR, Daniel Orsato menganulir gol pertama di Piala Dunia 2022 tersebut.
Enner Valencia dianggap berada di dalam posisi offside.
Kendati demikian, Valencia tak mau mempermasalahkan golnya yang dirampok VAR tersebut.
Ia tetap merasa senang dengan pencapaiannya bersama Ekuador di laga perdana ini.
Melansir Daily Mail, Valencia menjelaskan bahwa ia sudah memimpikan bermain di laga pembuka Piala Dunia seperti kemarin.
Ia pun menjelaskan bahwa laga kemarin melawan Qatar layaknya mimpi yang menjadi kenyataan baginya.
"Saya memimpikan pertandingan pembukaan (seperti ini) berkali-kali," ucap Valencia seusai laga melawan Qatar.
Valencia pun tak habis-habinya menjelaskan bahwa laga tersebut layaknya mimpi.
Ia tak menyangka bisa memenangi laga perdana Piala Dunia 2022 ini dengan mudah dan berhasil mencetak brace.
Selain itu, Valencia juga mengatakan bahwa dirinya sangat senang bisa memberikan tiga poin pertama untuk Ekuador di Piala Dunia kali ini.
"Saya bermimpi memenangkan pertandingan ini dengan tim nasional saya."
"Ini adalah mimpi untuk mencetak gol dan mendapatkan tiga poin," tutup Valencia.
Baca Juga: Piala Dunia 2022 - Qatar Jadi Tuan Rumah Pertama yang Gagal Menang di Laga Perdana
Selanjutnya, Ekuador baru akan menemukan ujian yang sesungguhnya di fase penyisihan grup ini.
Mereka akan ditantang tim kuat asal Eropa, yakni Belanda, pada laga kedua Grup A Piala Dunia 2022.
Laga tersebut akan berlangsung di Stadion Internasional Khalifa, Doha, Qatar, pada Jumat (25/11/2022) pukul 23.00 WIB.