Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Namun, semua itu berubah ketika Shin Tae-yong mengambil alih sesi latihan.
Menurutnya, fisik pemain kini sudah lebih baik dari sebelumnya.
Yakob juga mengakui bahwa saat ini ia lebih prima daripada saat berada di klubnya.
Ia pun berharap kondisi prima ini bisa bertahan hingga Piala AFF 2022 berlangsung nantinya.
Baca Juga: Digembleng Shin Tae-yong, Ilija Spasojevic Optimis Jadi Mesin Gol Timnas Indonesia di Piala AFF 2022
"Puji Tuhan, jujur, fisik saya agak meningkat dibandingkan dari tim," jelas Yakob.
"Soalnya setiap hari latihan dua kali dan saya merasakan sendiri fisik saya mulai terbentuk."
"Semoga ini bertahan sampai Piala AFF dimulai," tambahnya.
Terkait Piala AFF 2022, Yakob tentu memiliki target tersendiri bersama timnas.
Ia berharap Timnas Indonesia mampu memberikan yang terbaik bagi masyarakat.