Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Lawan Kamboja, Timnas Indonesia Punya Rekor Tak Terkalahkan di Piala AFF

By Wibbiassiddi - Rabu, 21 Desember 2022 | 18:22 WIB
Bek naturalisasi timnas Indonesia, Jordi Amat, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 20 Desember 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

 

SUPERBALL.ID - Menjelang laga melawan Timnas Kamboja di Piala AFF 2022, Timnas Indonesia punya rekor bagus atas tim berjuluk The Kouprey.

Secara head to head, Timnas Indonesia belum pernah terkalahkan dari Kamboja.

Dalam 17 kali pertemuan, Timnas Indonesia selalu menang dan hanya sekali mendapatkan hasil imbang.

Hasil terbaik Timnas Kamboja saat bertemu Timnas Indonesia adalah mendapatkan hasil imbang (27 April 1997).

Baca Juga: Piala AFF 2022 - Meski Buat Kejutan, Jordi Amat Tegaskan Timnas Indonesia Tak Gentar dengan Kamboja

 

Tapi meski mempunyai rekor bagus, Timnas Indonesia tidak boleh meremehkan Kamboja pada ajang Piala AFF 2022.

Pasalnya Kamboja berhasil tampil bagus pada laga perdana di Piala AFF 2022.

Mereka mampu mengalahkan Filipina dengan skor akhir 3-2 pada Selasa (20/12/2022).

Dengan modal tersebut, pemain Kamboja siap bertemu dengan Timnas Indonesia pada Jumat (23/12/2022).

"Yang pasti, kami sangat senang bisa menang di kandang sendiri," ujar Souey Visal dilansir SuperBall.id dari laman AFF.

Menjelang bertemu dengan Timnas Indonesia, Souey Visal mengharapkan para pemain lainnya melakukan evaluasi dari beberapa kesalahan di pertandingan pertama.

Baca Juga: Piala AFF 2022 - Orang Asing Masuk ke Sesi Latihan Timnas Vietnam, Park Hang-seo Ngamuk

"Itu adalah kinerja tim yang bagus tetapi tetap saja ada masalah, terutama di akhir setiap babak.

"Kami perlu memperbaikinya."

Sementara bagi Timnas Indonesia, mereka harus mendapatkan kemenangan agar memperoleh 3 poin.

Kemenengan di kandang menjadi penting untuk mengamankan satu tiket semifinal Piala AFF 2022.

Peluang Timnas Indonesia untuk menang cukup besar, pasalnya dalam pertemuan terakhir skuad Garuda sukses mengalahkan Kamboja.

Saat itu Timnas Indonesia berhasil menang atas Kamboja di Piala AFF 2020 dengan skor 4-2.

Baca Juga: Cetak Gol Lawan Brunei, Momok Timnas Indonesia Kian Kokoh di Puncak Daftar Top Skor Sepanjang Masa Piala AFF

Head-to-head Timnas Indonesia vs Kamboja dalam 5 pertandingan terakhir:

07/12/2008 - Timnas Indonesia 4-0 Kamboja (Piala AFF)

25/09/2014 - Timnas Indonesia 1-0 Kamboja (Persahabatan)

08/06/2017 - Timnas Indonesia 2-0 Kamboja (Persahabatan)

04/10/2017 - Timnas Indonesia 3-1 Kamboja (Persahabatan)

09/12/2021 - Timnas Indonesia 4-2 Kamboja (Piala AFF)

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P