Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sekop dan Kardus Warnai Sesi Latihan Timnas Vietnam Jelang Piala AFF 2022

By Ragil Darmawan - Senin, 19 Desember 2022 | 14:40 WIB
Pelatih Timnas Vietnam, Park Hang-seo, mendampingi skuadnya dalam sesi latihan di Laos menjelang laga perdana Piala AFF 2022.
VFF.ORG.VN
Pelatih Timnas Vietnam, Park Hang-seo, mendampingi skuadnya dalam sesi latihan di Laos menjelang laga perdana Piala AFF 2022.

SUPERBALL.ID - Timnas Vietnam telah menjalani sesi latihan kedua di halaman samping Lao Sports Complex, Laos, Minggu (18/12/2022) sore waktu setempat.

Adapun sesi latihan itu dilakukan Timnas Vietnam menjelang laga perdana Piala AFF 2022 menghadapi Laos.

Selain Laos, Vietnam tergabung di Grup B Piala AFF 2022 bersama Malaysia, Singapura, dan Myanmar.

Sedangkan Grup A ditempati oleh Timnas Indonesia, Thailand, Filipina, Kamboja dan Brunei.

Baca Juga: Gelandang Vietnam Mengalami Masalah yang Jarang Terjadi Sebelum Pertandingan Pembukaan Piala AFF 2022

Sebelum Timnas Vietnam memulai sesi latihan, pihak pengelola lapangan melakukan pembersihan air untuk menjaga kelembaban rumput.

Cuaca di Laos saat ini cukup nyaman, dengan sedikit rintikan hujan.

Meski hanya hujan ringan, genangan air besar muncul di lapangan latihan.

Menurut laporan yang dimuat Danviet.vn, kemungkinan besar hal itu dikarenakan staf pengelola menyiram lapangan terlalu banyak dan sistem drainase tempat latihan tidak berfungsi dengan baik.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : danviet.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X