Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Gol bunuh diri Renan Alves tersebut membantu PSM unggul sementara dengan skor 1-0.
Di menit ke-32, keberuntungan masih belum menghampiri Barito Putera.
Pasalnya, gol Renan Silva dianulir oleh wasit akibat berada di dalam posisi offside.
Hal itu membuat babak pertama berakhir dengan skor 1-0 untuk keunggulan PSM Makassar.
Memasuki babak kedua, Everton Nascimento mampu mengancam gawang Barito di menit ke-48.
Baca Juga: Hasil Liga 1 - Bhayangkara FC Petik Poin Penuh Usai Permalukan PSIS Semarang
Sayangnya, tendangan Nascimento masih berada di atas mistar gawang.
Gol yang dicari-cari oleh Barito Putera akhirnya datang juga di menit ke-57 lewat gol Mike Ott.
Pemain asal Filipina tersebut mampu memanfaatkan kemelut di depan gawang PSM sebelum menceploskan bola.
Gol tersebut praktis membawa Barito menyamakan kedudukan menjadi 1-1.