Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Barito Putera bertarung melawan PSM Makassar di laga tunda pekan keenam Liga 1 2022-2023.
Di laga kali ini, Bario Putera bertindak sebagai tim tuan rumah.
Laga antara Barito Putera melawan PSM Makassar dilangsungkan di Stadion Demang Lehman, Banjar, Kalimantan Selatan, pada Selasa (10/1/2023) sore WIB.
PSM Makassar mampu menahan imbang tim tuan rumah, yakni Barito Putera dengan skor 1-1.
JALANNYA PERTANDINGAN
Bertugas sebagai tim tuan rumah membuat Barito tampil mengganas sejak menit pertama.
Berkat permainan agresif tersebut, tim berjuluk Laskar Antasari tersebut langsung mendapat hadiah penalti di menit ke-2.
Hal itu dikarenakan Muhammad Arfan tertangkap melakuakn handball oleh wasit di kotak penalti PSM Makassar.
Sayangnya, Barito masih belum mampu unggul setelah diberi hadiah penalti oleh wasit.
Renan Silva yang ditunjuk sebagai eksekutor, gagal melaksanakan tugasnya dengan baik di menit ke-3.
Sepakan Renan Silva masih bisa diselamatkan oleh kiper PSM Makassar, yakni Reza Arya Pratama.
Memasuki menit ke-15, Barito banjir peluang emas.
Tercatat, ada sekitar tiga peluang emas yang tercipta pada saat itu.
Akan tetapi, masih belum ada peluang yang terkonversi menjadi gol untuk tim besutan Rodney Goncalves tersebut.
Baca Juga: Thomas Doll Puas Persija Cetak Dua Gol di Awal Tahun, Langkah Mulus Putaran Kedua Liga 1
Lima menit kemudian, PSM nyatanya mampu mengejutkan seluruh tim Barito.
Melalui akselerasi Dzaky Asraf di sisi kanan lapangan, ia mencoba untuk mengirim umpan kepada Everton Nascimento di dalam kotak penalti.
Umpan yang diberikan oleh Dzaky Asraf tersebut coba di antisipasi oleh bek Barito, yakni Renan Alves.
Sayangnya antisipasi Renan tak sempurna dan bola justru masuk ke gawang timnya sendiri di menit ke-20.
Gol bunuh diri Renan Alves tersebut membantu PSM unggul sementara dengan skor 1-0.
Di menit ke-32, keberuntungan masih belum menghampiri Barito Putera.
Pasalnya, gol Renan Silva dianulir oleh wasit akibat berada di dalam posisi offside.
Hal itu membuat babak pertama berakhir dengan skor 1-0 untuk keunggulan PSM Makassar.
Memasuki babak kedua, Everton Nascimento mampu mengancam gawang Barito di menit ke-48.
Baca Juga: Hasil Liga 1 - Bhayangkara FC Petik Poin Penuh Usai Permalukan PSIS Semarang
Sayangnya, tendangan Nascimento masih berada di atas mistar gawang.
Gol yang dicari-cari oleh Barito Putera akhirnya datang juga di menit ke-57 lewat gol Mike Ott.
Pemain asal Filipina tersebut mampu memanfaatkan kemelut di depan gawang PSM sebelum menceploskan bola.
Gol tersebut praktis membawa Barito menyamakan kedudukan menjadi 1-1.
Usai menyamakan kedudukan, Barito langsung tampil gahar lagi dengan terus-terusan menggempur gawang tim lawan.
Namun, hingga memasuki menit ke-85 belum ada gol tambahan yang tercipta.
Renan Silva sempat mengancam gawang PSM Makassar, namun sepakan pemain asal Brasil itu masih bisa diselamatkan oleh Reza Arya Pratama.
Keadaan deadlock kedua tim tersebut berlangsung hingga akhir laga dan skor imbang 1-1 untuk kedua tim tetap bertahan.
Dengan hasil tersebut, PSM Makassar masih menghuni puncak klasemen sementara Liga 1 2022-2023 dengan koleksi 34 poin.
Sementara Barito Putera juga belum beranjak dari zona degradasi dan masih tertahan di peringkat ke-16 dengan koleksi 15 poin.