Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Ketika ditanya tentang peluang timnya memenangi pertandingan leg kedua, Park Hang-seo enggan menjawab.
Baca Juga: Hasil Final Piala AFF 2022 - Tahan Imbang Vietnam, Thailand Semakin Dekat Jadi Juara
Ia hanya menegaskan bahwa timnya akan melakukan yang terbaik pada laga leg kedua demi meraih gelar juara.
"Saya bukan jenius matematika, jadi saya tidak bisa menghitung persentasenya," kata Park Hang-seo.
"Saya hanya bisa mengatakan bahwa Vietnam akan mencoba yang terbaik."
"Kami hanya perlu menang 1-0 untuk memenangkan turnamen. Mengapa Anda berpikir begitu pesimis?"
"Tidak peduli seberapa kuat atau lemahnya sebuah tim, tidak ada tim yang sempurna."
"Saya adalah pelatih kepala. Seluruh tim akan mencoba yang terbaik di setiap pertandingan," lanjutnya.
Adapun pertandingan leg kedua bakal berlangsung di Stadion Thammasat, Pathum Thani, Thailand, Senin (16/1/2023) malam WIB.
Baca Juga: Nasib Shin Tae-yong Bergantung pada Evaluasi Hasil Timnas Indonesia di Piala AFF 2022