Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Legenda Thailand Keberatan Kompatriot Park Hang-seo Pimpin Laga Leg Pertama Final Piala AFF 2022

By Dwi Aryo Prihadi - Jumat, 13 Januari 2023 | 15:30 WIB
Wasit Ko Hyung-jin saat memimpin pertandingan Australia melawan Vietnam pada Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.
VNEXPRESS.NET
Wasit Ko Hyung-jin saat memimpin pertandingan Australia melawan Vietnam pada Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.

SUPERBALL.ID - Legenda Timnas Thailand, Piyapong Pue-on, mengaku keberatan laga leg pertama final Piala AFF 2022 dipimpin oleh wasit asal Korea Selatan.

Timnas Thailand bakal bertandang ke markas Vietnam pada laga leg pertama babak final Piala AFF 2022.

Pertandingan tersebut dijadwalkan berlangsung di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, Vietnam, Jumat (13/1/2023) malam WIB.

Menjelang laga tersebut, Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF) telah menunjuk wasit yang akan memimpin pertandingan.

Baca Juga: Maskapai Penerbangan Vietnam Blunder, Sebut Timnas Thailand Runner-up Piala AFF 2022

Adapun wasit yang ditunjuk oleh AFF untuk memimpin laga leg pertama adalah Ko Hyung-jin dari Korea Selatan.

Sementara dua asisten Ko Hyung-jin adalah rekan senegaranya yaitu Park Kyun-yong dan Kang Dong-ho.

Kemudian wasit asal Indonesia Thoriq Alkatiri akan bertindak sebagai wasit cadangan atau wasit keempat.

Ini merupakan laga pertama Ko Hyung-jin di Piala AFF 2022 setelah di awal turnamen ia tidak masuk dalam daftar wasit.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Bongda24h.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X