Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Legenda Thailand Keberatan Kompatriot Park Hang-seo Pimpin Laga Leg Pertama Final Piala AFF 2022

By Dwi Aryo Prihadi - Jumat, 13 Januari 2023 | 15:30 WIB
Wasit Ko Hyung-jin saat memimpin pertandingan Australia melawan Vietnam pada Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.
VNEXPRESS.NET
Wasit Ko Hyung-jin saat memimpin pertandingan Australia melawan Vietnam pada Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.

Wasit berusia 41 tahun itu sudah tidak asing lagi bagi para penggemar Vietnam karena pernah bertugas di V-League 2022.

Ko Hyung-jin termasuk wasit yang kaya akan pengalaman karena pernah memimpin laga di ajang bergengsi seperti Liga Champions Asia.

Ia juga pernah memimpin pertandingan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia antara Vietnam dan Australia.

Dalam laga tersebut, Ko Hyun-jin sempat menganulir gol Australia setelah berkonsultasi dengan VAR.

Di Asia Tenggara, Ko Hyung-jin juga sering diundang untuk memimpin pertandingan penting.

Baca Juga: Curhat Madam Pang Jelang Laga Timnas Thailand Vs Vietnam di Final Piala AFF 2022

Namun, keputusan AFF menunjuk Ko Hyung-jin sebagai wasit di laga leg pertama final Piala AFF 2022 menuai kontroversi.

Pasalnya, ia merupakan kompatriot alias rekan senegara pelatih Timnas Vietnam, Park Hang-seo.

Salah satu yang turut mengkritik keputusan AFF tersebut adalah legenda Timnas Thailand, Piyapong Pue-on.

Menurutnya, wasit pertandingan seharusnya tidak berasal dari negara yang sama dengan pelatih tim yang bertanding.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Bongda24h.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X