Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Shayne Pattynama, mengungkapkan ambisinya usai resmi menjadi warga negara Indonesia (WNI).
Pemain berdarah Belanda itu resmi menjadi WNI setelah disumpah pada Selasa (24/1/2023).
Adapun sumpah tersebut dilakukan di Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham), DKI Jakarta.
Shayne ditemani oleh oleh Ketua Umum (Ketum) PSSI, Mochamad Iriawan dan utusan PSSI yang mengurus naturalisasi, Hamdan Hamedan.
Baca Juga: PSSI Pastikan Shin Tae-yong Tetap Latih Timnas Indonesia hingga Kontrak Berakhir
Usai resmi menjadi WNI, Shayne bertekad untuk menjadi warga negara yang baik dan bisa berkontribusi bagi Indonesia.
Khusus di sepak bola, pemain berusia 24 tahun itu ingin membawa Indonesia ke tingkat yang lebih tinggi.
Pemain yang bermain di klub Norwegia Viking FK itu mengaku yakin bisa mewujudkan hal tersebut.
"Saya berharap agar Shayne menjadi warga negara Indonesia yang baik, bisa berkontribusi khususnya dalam persepakbolaan Indonesia."