Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Iwan Bule Jamin Shin Tae-yong Bertahan hingga Kontrak Berakhir, Selebihnya Tanggung Jawab Pengurus PSSI Baru

By Wibbiassiddi - Kamis, 26 Januari 2023 | 15:20 WIB
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan alias Iwan Bule, memberikan keterangan kepada wartawan ketika meninjau Stadion Pakansari, Bogor. (WILA WILDAYANTI/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, mengatakan Shin Tae-yong tetap melatih Timnas Indonesia hingga akhir tahun ini.

Dalam akun Instagram-nya, Mochamad Iriawan menyampaikan bahwa PSSI akan menjamin Shin Tae-yong hingga kontraknya berakhir, yakni pada 30 Desember 2023.

Artinya, pria yang akrab disapa Iwan Bule itu belum bisa memastikan apakah Shin Tae-yong akan diperpanjang atau tidak.

"Banyak yang bertanya kepada saya bagaimana nasib coach @shintaeyong7777 pasca ajang Piala AFF 2022 lalu," tulis Iwan Bule dalam akun Instagram-nya.

Baca Juga: Pelatih Timnas Thailand Sarankan Piala AFF Kembali Digelar di Satu Negara

"Saya pastikan PSSI akan tetap menghormati kontrak beliau hingga 31 Desember 2023 atau sampai masa kontraknya berakhir."

Lebih lanjut, Iwan Bule menjelaskan bahwa kepulangan Shin Tae-yong ke Korea Selatan bukan karena diputus kontraknya.

Akan tetapi, PSSI memang memberikan jatah libur sebelum coach Shin kembali melatih Timnas U-20 Indonesia untuk Piala Dunia U-20 2023.

"Jadi kepulangan coach Shin ke Korea Selatan ini bukan karena diputus kontrak."