Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arema FC Vs Barito Putera Liga 1 2022, Skor Kacamata Tutup Paruh Pertama

By Eko Isdiyanto - Sabtu, 18 Februari 2023 | 16:00 WIB
Ilustrasi Logo Liga 1 (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

 

SUPERBALL.ID - Separuh babak Arema FC melawan Barito Putera dalam lanjutan pekan ke-25 Liga 1 2022-2023, Singo Edan sulit membongkar pertahanan Laskar Antasari.

Arema FC kembali harus menjalani kiprah di Liga 1 2022, kali ini Stadion Patriot, Candrabhaga, Bekasi, menjadi markas menjamu Barito Putera.

Singo Edan tengah dalam misi memetik kemenangan penuh demi memperbaiki posisi di tabel klasemen, saat ini mereka bertengger di peringkat ke-10.

Melawan tim salah satu penghuni zona degradasi, Barito Putera, tentu menjadi kesempatan besar Arema FC meraup tiga poin.

Meski begitu, perlawanan sengit diberikan anak asuh Rahmad Darmawan yang sudah tak betah berada di zona degradasi, meskipun musim ini degradasi resmi dihilangkan.

Separuh babak berakhir dengan skor kacamata menutup laga yang digelar tanpa penonton itu.

Baca Juga: Patut Ditiru, Wasit Lee Mason Mundur dari Liga Inggris Usai Bikin Kesalahan Fatal yang Rugikan Arsenal

Jalannya Pertandingan

Arema FC mengawali inisiatif penyerangan lewat Abel Camara sebagai ujung tombak, dengan sesekali serangan balik dilakukan Bayu Pradana dkk.

Anak asuh I Putu Gede masih belum lancar dalam menerapkan skema melalui kedua gelandang serang dalam diri Dedik dan Dendi dalam 15 menit awal laga.