Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Real Madrid Ingin Rekrut Bintang Man United Usai Kehilangan Pemain Buangan Man City

By Ragil Darmawan - Minggu, 19 Februari 2023 | 00:13 WIB
Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, menyebut dugaan penyuapan wasit Barcelona bisa membuat nama baik Liga Spanyol tercemar. (KHALED DESOUKI/AFP)

SUPERBALL.ID - Real Madrid dilaporkan tertarik untuk mengontrak bintang Manchester United, Diogo Dalot, setelah gagal mendapatkan pemain Manchester City.

Setelah beberapa musim pertama yang sulit di Old Trafford, Dalot kini tumbuh menjadi pemain yang bagus di bawah asuhan pelatih Erik ten Hag

Bek sayap asal Portugal itu bermain hampir setiap menit sebelum jeda Piala Dunia 2022.

Namun akibat cedera yang dialaminya, Dalot harus menepi dalam beberapa pertandingan Man United.

Absennya Dalot kemudian mampu dimanfaatkan dengan baik oleh bek kanan cadangan Man United, Aaron Wan-Bissaka.

Alhasil, Ten Hag mulai merotasi dua pemain tersebut dalam beberapa pertandingan terakhir Man United.

Meski demikian, Dalot yang kini berusia 23 tahun masih dipandang sebagai pemain kunci di Man United.

Baca Juga: Man United Diminta Hati-hati jika Elon Musk Serius Ambil Alih Klub

Menurut laporan AS sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Metro, Real Madrid saat ini sedang mengidentifikasi bek kanan sebagai pengganti jangka panjang yang sempurna untuk Dani Carvajal.

Sementara itu, Man United sedang berupaya untuk menyetujui persyaratan baru dengan sejumlah pemain yang memasuki 18 bulan terakhir dari kontrak mereka, termasuk Dalot, Luke Shaw, dan Marcus Rashford.